Alamat

Office : Jl Susukan Raya No. 15A Desa Susukan Bojonggede - Bogor Tlp : 021 87982805 BBM : 552C988E Contact Person Bayu Syahrezza : +628991551947

Rabu, 27 April 2016

5 Tips Bagaimana Caranya Tenang Saat Menguasai Bola

Kontrol bola sudah menjadi sarapan wajib para pemain futsal, tapi saat di pertandingan terutama saat di pressing lawan tentu keadaannya akan berbeda.

1. Perhatikan posisi lawan sebelum menerima bola
Sebelum menerima bola perhatikan di mana posisi lawan. Jadi saat menerima bola bisa menjaga jarak dan langsung menjaga bola dari penjagaan dan pressing lawan.

2. Kontrol apik saat menerima bola
Momen ini sangat penting karena begitu menerima bola lawan tentu saja bisa langsung melakukan penjagaan dan juga pressing. Kontrol bola yang buruk saat menerima bola akan berakibat kehilangan bola dan tentu saja menghilangkan penguasaan bola. Jaga dan pindahkan penguasaan bola dari jangkauan lawan.

3. Perhatikan posisi kawan dan berpikir cerdas
Ada baiknya sebelum menerima bola perhatikan di mana posisi kawan juga dan berpikir sebelum bertindak. Sehingga begitu menerima kalian akan tahu akan diapakan bola tersebut, apakah langsung diumpan ke kawan atau dikuasai dengan memeprhatikan penjagaan lawan. Apapun itu keputusan harus dibuat untuk menghindari bola dari rebutan lawan.

4. Tenang, percaya diri, dan jangan takut
Ketika lawan langsung melakukan pressing, bersikaplah tenang dan percaya diri dengan kemampuan mengontrol bola kalian. Jangan takut akan direbut selama kalian sudah tahu dimana posisi lawan dan langsung menjaga dan menjauhkan bola dari rebutan lawan. Lawan salah sedikit malah akan membuat pelanggaran kepada Anda.

5. Berlatih dan terus berlatih
Poin keempat wajib terus di latih, baik saat latihan dan terutama di pertandingan. Apapun itu tetap tenang dan jangan panik. Ingat selalu ada rekan-rekan lain di lapangan. Begitu kesulitan menguasai bola langsung umpan. Percaya sama teman kalian dan jangan takut.

Minggu, 24 April 2016

Arti logo Kabupaten Bogor

Arti logo kab bogor memiliki Makna dari lambang Kabupaten Bogor sebagai berikut:

1. Bagian Inti :

a. Kujang, jenis senjata tradisional masyarakat Sunda yang identik dengan keberanian dan keagungan Sunda di masa lampau. Kujang melambangkan keperwiraan yang berarti gambaran masyarakat Bogor yang memiliki sifat tak gentar dalam menegakkan kebenaran.

b. Pakujajar, merupakan lambang keteguhan yang selalu menjadi gema tradisi bagi kerajaan Pajajaran yang pernah berpusat di Bogor. Pakujajar ini melambangkan keteguhan dalam mempertahankan tradisi dengan segala kepribadiannya dan nilai-nilai positif sebagai wujud nyata melestarikan budaya bangsa.

c. Harupat, yang berarti sagar/ruyung, sebagai gagang (perah) kujang merupakan perlambang keterikatan Kabupaten Bogor dengan sejarah asal-usul nama Bogor yang berarti Kawung. Harupat juga bermakna sesuatu yang kuat, kokoh, simbol kekokohan masya-rakat Bogor dalam mempertahankan jati diri.

d. Anda (telur), yang di dalamnya terdapat Kujang, harupat, pakujajar dan warna putih melambangkan awal atau inti kehidupan yang ditandai oleh kesucian.


2. Bagian tengah:

a. Puncak Gunung (Meru), pada bagian tengah menunjukkan Gunung Salak dan Gunung Pangrango yang secara geografis keduanya merupakan patok batas wilayah Kabupaten Bogor di sebelah selatan. Puncak Gunung melambangkan tujuan atau cita-cita yang tinggi. Dua puncak gunung yang berbeda tingginya menggambarkan anak tangga menuju tujuan atau cita¬cita.

b. Aliran Sungai, dua aliran sungai yang mengapit anda (telur) melambangkan Sungai Ciliwung dan Cisadane mengapit Bogor. Aliran sungai mempunyai makna filosofis yang melambangkan kesuburan. Sungai Ciliwung dan Cisadane memiliki arti yang strategis bagi pembangunan pertanian di Kabupaten Bogor.

c. Segitiga Samasisi, membingkai gunung dan sungai yang menjadi sumber kehidupan bagi masyarakat, bermakna keutamaan. Melambangkan bahwa kesuburan dan kekayaan alam harus diolah dan dimanfaatkan dengan landasan nilai-nilai keutamaan agar memperoleh kemaslahatan.

3. Bagian luar:

Lingkaran, melambangkan kesempurnaan. Artinya perjuangan hidup haruslah ditujukan kearah kesempurnaan lahir dan bathin tanpa cacat seperti lingkaran penuh yang merupakan proyeksi sebuah pola bumi tempat hidup manusia.

4. Makna warna:

a. Hitam dan putih, keduanya melambangkan perjuangan hidup; Putih melambangkan kesucian, kebenaran dan kebersihan sedangkan hitam melambangkan kebathilan atau kesuraman.

b. Kuning, merupakan warna emas, melambangkan kejayaan dan kebesaran.

c. Hijau, digunakan sebagai warna dasar mengandung makna kesuburan. Bagi orang Sunda, hijau berarti subur.

d. Biru, merupakan warna yang menimbulkan kesan keindahan, Seperti laut biru, gunung yang membiru. Karena itu biru melambangkan keindahan. Lambang ini bermakna bahwa Bogor sebagai daerah wisata alam memiliki keindahan alam yang mempesona.

5. Perisai:

a. Tiga sudut dalam perisai melambangkan tiga komponen yang menentukan kesejahteraan umat di suatu kawasan / Negara yang disebut dengan “Trinangtung di Bumi” yaitu masyarakat, ulama, cendikiawan dan pemerintahan (Umaro).

b. Tiga garis sisi membentuk perisai, melambangkan tiga hal yaitu iman, ilmu dan amal yang merupakan benteng kehidupan umat.

c. Perisai yang bertuliskan motto juang “TEGAR BERIMAN” pada bagian bawahnya melambangkan tameng dan benteng yang mampu menjamin keamanan, ketentraman dan kenyamanan hidup lahir dan bathin berupa keimanan yang kuat terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

dan selanjutnya logo kabupaten daerah Bogor di Jawa Barat untuk bagian ke 6:

6. Arti rangkaian kata:
a. PRAYOGA TOHAGA SAYAGA, Prayoga berarti Utama, Tohaga berarti Kokoh dan kuat, Sayaga berarti sedia, siap siaga. Prayoga Tohaga Sayaga mengandung makna pendirian dan perjuangan masyarakat Kabupaten Bogor hendaknya selalu mengutamakan kekokohan, kuat pada pendirian dan perjuangannya serta selalu siap siaga menghadapi berbagai tantangan dalam mencapai cita-cita, mewujudkan masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila.

b. KUTA UDAYA WANGSA, Kuta berarti Kota, Udaya berarti fajar, kebangkitan atau pembangkit, Wangsa berarti bangsa atau suku bangsa. Ketiga kata tersebut mengandung makna bahwa Kabupaten Bogor dengan dukungan masyarakatnya hendaklah menjadi pembangkit dan pusat kebangkitan bagi perjuangan pembangunan untuk memperoleh kemajuan dan kemakmuran bangsa.

c. TEGAR BERIMAN, Akronim dari Tertib, Segar, Bersih, Indah, Mandiri, Aman dan Nyaman. Tegar Beriman menggambarkan kondisi masyarakat dan lingkungan alam daerah yang terbentuk oleh perilaku dan usaha masyarakatnya dengan landasan iman yang kokoh. Hal ini juga merupakan perwujudan dari Prayoga Tohaga Sayaga dan Kuta Udaya Wangsa. TEGAR BERIMAN merupakan motto juang Kabupaten Bogor yang ditetapkan berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 2 tahun 1995.

The meaning of the regional symbol of Bogor Regency

1. The Core part

a. Kujang, a traditional Sundanese blade as a weapon expressing courage and bravery of the past. Kujang signifies the leadership which is the character of Bogor Regency people who are determined to enforce the law.

b. Pakujajar, signifies the symbol of strong determination which become a traditional echo of the glory of Pajajaran Kingdom which once rule and centered in Bogor.

c. Harupat, means the grips of a blade knife. This signifies the strong bonding of Bogor glorious history. Harupat also means strong and defensive.

d. Anda (Egg), it’s symbolized that inside the Egg there are Kujang, Harupat, Pakujajar and the white colour symbolized the purity as the begging of life.

2. Middle part:

a. Mountain Peak (Meru), on the centerpart of the symbol we can see the image symbolizing Mount Salak and Mount Pangrango which geographically become the borders of Bogor Regency in the southern part. Two mountain peaks with different attitude symbolized the ladder to achievement.

b. The stream, an egg between two stream symbolized that Bogor Regency is located between two great rivers, Cisadane river and Ciliwung river . The stream signify the fertility , as Cisadane river and Ciliwung river has strategic signifance for the farming construction in Bogor Regency.

c. Triangle which frames the mountains and stream means that the two resources which become the source of life of the people should be managed based on the principle of priority to the public welfare.

3. Outer part:

Circle, symbolized the perfection. It means that the struggle for life should be directed to the physical and non physical achievement as a whole.

4. Colour and their meanings

a. Black and White, both colours symbolized the sacredness (white) and wickedness.

b. Yellow, the divine colour of gold, symbolized glory and greatness.

c. Green, the colour used as the symbol of fertile land of Bogor.

d. Blue, symbolized the beautiful scenery of a mountain.

5. Shield:

a. Three angles inside the shield symbolized the people prosperity in a state, the sundanese called it as “Trinangtung di Bumi” the three components are People, Religious Leader, Scientists and Government.

b. Three lines forming a shield symbolized the three main values, Faith, Science and Charity as everybody shield in life.

c. The shield written with motto “Tegar Beriman” symbolized the shield and fortress that will guarantee the peace and order in Bogor. Peacefull, safe and confortable life both physically and psychologically as the manifestation of strong belief to the supreme God.

6. The Meaning of he Motto

a . Prayoga Tohaga Sayaga, Prayoga means Prime, Tohaga means Strong, Sayaga means Ready. Prayoga Tohaga Sayaga means that people’s determination and struggle should base on the principles that in gaining the inspiration people should be firm, strong and ready to face any challenges This is needed to realize the prosperous community based on the five principles as Pancasila.

b. Kuta Udaya Wangsa, Kuta means City, Udaya means Dawn, arising or as a generator, Wangsa means tribe or a nation. Those three words means that by the people’s support, Bogor will act as a provocateur agent for its development to achieve the nation’s prosperity.

c. Tegar Beriman, is an acronym of Tertib (order), Segar (fresh), Bersih (clean), Indah (beautiful), Mandiri (independent), Aman (secure) and Nyaman (comfort). Tegar Beriman is a condition where the people and its inhabitant live in harmony based on their good faith.

Bima Arya Beber Kelebihan Sistem Satu Arah di Bogor

Liputan6.com, Bogor - Pemerintah Kota Bogor, Jawa Barat memberlakukan secara permanen Sistem Satu Arah (SSA) di seputar Kebun Raya Bogor (KRB), setelah dilakukan masa uji coba selama 18 hari.

Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan dalam waktu dekat pemkot segera merumuskan payung hukum penerapan SSA dalam bentuk Peraturan Wali Kota Bogor (Perwali). Selain itu, dia juga akan menggenjot sosialisasi dan perbaikan infrastruktur seluruh ruas jalan yang terdampak sistem tersebut.

"Hasil evaluasi yang disampaikan dinas maupun tim peneliti dari mahasiswa tentang kondisi riil keadaan jalan, disimpulkan bahwa keadaan jalan tidak saja di koridor utama dan koridor pendukung, level of service (LoS)-nya naik. Waktu tempuh juga bertambah signifikan," papar Bima saat membacakan kesimpulan dari hasil rapat evaluasi SSA di Bogor Green Room, Balai Kota Bogor, Senin 18 April 2016 malam.

Namun demikian, Bima mengatakan ada catatan khusus dengan diberlakukannya sistem ini, yaitu pertambahan kecepatan kendaraan yang perlu diantisipasi, terutama di kawasan sekitar Istana Bogor.

Catatan lainnya adalah adanya hambatan di sejumlah titik lokasi dan kapasitas jalan yang perlu diperbaiki, kurangnya rambu-rambu, serta friksi trayek angkot.

"Pekerjaan rumah kami juga adalah bagaimana menentukan lokasi Car Free Day yang selama uji coba sistem satu arah dihentikan sementara. Tetapi secara umum program ini sudah baik," jelas Bima.

Kepala Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (DLLAJ) Achsin Prasetyo menjelaskan, penerapan Sistem Satu Arah diklaim berdampak positif. Terutama terhadap peningkatan kinerja sebanyak 14 ruas jalan koridor utama dari 16 ruas jalan yang ada di seputar Kebon Raya Bogor.

"Hanya tinggal 2 segmen ruas jalan saja yang masih mendapatkan LoS D, yaitu Jalan Otista dan Jalan Kapten Muslihat 1," kata Achsin.

Sebelum uji coba SSA, dari 16 ruas jalan koridor utama di seputar Kebun Raya Bogor, ada delapan segmen ruas jalan yang berada pada kondisi kritis dengan LoS D. Ini terjadi baik pada saat hari kerja maupun hari libur.

Kedelapan segmen ruas jalan itu meliputi Jalan Jalak Harupat 1 dan 2, Jalan Juanda 1, 3, dan 4, Jalan Otista, Jalan R Saleh S Bustaman (Raya Empang), serta Jalan Kapten Muslihat 1.

Achsin merinci, untuk kinerja 19 ruas jalan pendukung di seputar kebun raya, juga mengalami peningkatan kinerja. Sebelum diterapkan SSA ada 10 segmen ruas jalan pendukung yang berada pada kondisi kritis dengan LoS D. Tetapi, saat diberlakukannya SSA tinggal menyisakan 7 segmen ruas jalan dengan LoS D.

"Segmen ruas jalan yang masih dengan LoS D ini di antaranya Jalan Lawang Saketeng, Jalan R Aria Suryawinata (Pulo Empang), Jalan R.E. Martadinata 1 dan 2, Jalan Pengadilan, Jalan Kapten Muslihat 2, dan Jalan Pedati," ungkap Achsin.

Dari hasil evaluasi juga Achsin menerangkan jika waktu tempuh kendaraan di seputar kebun raya sebelum SSA 17,41 menit, kini menurun menjadi 11,8 menit.

"Artinya waktu tempuh keliling seputar kebun raya lebih cepat dibanding sebelum ada SSA," ujar Achsin.

Kisah Curug 7 Bogor dan Pemandian Prabu Siliwangi

Liputan6.com, Bogor - Objek wisata Air Terjun Cilember merupakan salah satu tempat wisata di Bogor yang menarik untuk dikunjungi. Wisata air terjun yang dikenal dengan curug ini menjadi salah satu destinasi wisata di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat.

Kawasan wisata ini menyajikan panorama keindahan, kesejukan, dan hijaunya hutan hujan tropis dengan daya tarik utama berupa tujuh buah curug.

Uniknya, dari Curug 7 Cilember ini semakin kecil angkanya, maka posisi air terjunnya semakin tinggi dan jalurnya pun semakin rumit.

Untuk bisa sampai ke Curug 7 tidak perlu khawatir karena medannya tidak sulit, sementara untuk ke Curug 5 harus melewati tanjakan yang agak sulit dan bebatuan.

Dan untuk mencapai Curug 3, Curug 2, dan Curug 1 diperlukan perjuangan cukup berat karena kondisi jalannya yang sangat sulit.

Tempat wisata Curug Cilember yang terletak di Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua, pengunjung bukan hanya bisa menyaksikan indahnya panorama alam berupa air terjun yang sangat mempesona, tetapi  juga melihat Taman Konservasi Kupu-Kupu, sebuah bangunan berbentuk kubah jaring raksasa.

"Bagi yang hobi berkemah, di sini kami menyediakan camping ground lengkap dengan penyewaan tenda," ujar pengelola wisata Curug Cilember, Ade Ridwan Hanafi.

Tempat wisata di Puncak ini semakin populer di kalangan wisatawan tak hanya dari Bogor dan Jakarta, tapi juga dari daerah lain di Indonesia.

Curug Cilember atau dikenal juga dengan sebutan Curug Tujuh Cilember merupakan kawasan wisata alam yang mengusung konsep ekowisata.

Curug 7 salah satu destinasi wisata alam dan religi. Dipercayai masyarakat sebagai petilasan Prabu Siliwangi (Liputan6.com/Achmad Sudarno)
Curug 7 salah satu destinasi wisata alam dan religi. Dipercayai masyarakat sebagai petilasan Prabu Siliwangi (Liputan6.com/Achmad Sudarno)
Liputan6.com, Bogor - Objek wisata Air Terjun Cilember merupakan salah satu tempat wisata di Bogor yang menarik untuk dikunjungi. Wisata air terjun yang dikenal dengan curug ini menjadi salah satu destinasi wisata di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat.

Kawasan wisata ini menyajikan panorama keindahan, kesejukan, dan hijaunya hutan hujan tropis dengan daya tarik utama berupa tujuh buah curug.

Uniknya, dari Curug 7 Cilember ini semakin kecil angkanya, maka posisi air terjunnya semakin tinggi dan jalurnya pun semakin rumit.


Curug 7 salah satu destinasi wisata alam dan religi. Dipercayai masyarakat sebagai petilasan Prabu Siliwangi (Liputan6.com/Achmad Sudarno)

Untuk bisa sampai ke Curug 7 tidak perlu khawatir karena medannya tidak sulit, sementara untuk ke Curug 5 harus melewati tanjakan yang agak sulit dan bebatuan.

Dan untuk mencapai Curug 3, Curug 2, dan Curug 1 diperlukan perjuangan cukup berat karena kondisi jalannya yang sangat sulit.

Tempat wisata Curug Cilember yang terletak di Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua, pengunjung bukan hanya bisa menyaksikan indahnya panorama alam berupa air terjun yang sangat mempesona, tetapi  juga melihat Taman Konservasi Kupu-Kupu, sebuah bangunan berbentuk kubah jaring raksasa.

"Bagi yang hobi berkemah, di sini kami menyediakan camping ground lengkap dengan penyewaan tenda," ujar pengelola wisata Curug Cilember, Ade Ridwan Hanafi.

Tempat wisata di Puncak ini semakin populer di kalangan wisatawan tak hanya dari Bogor dan Jakarta, tapi juga dari daerah lain di Indonesia.

Curug Cilember atau dikenal juga dengan sebutan Curug Tujuh Cilember merupakan kawasan wisata alam yang mengusung konsep ekowisata.


Curug 7 salah satu destinasi wisata alam dan religi. Dipercayai masyarakat sebagai petilasan Prabu Siliwangi (Liputan6.com/Achmad Sudarno)

Destinasi wisata yang berada di Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor ini menyajikan keindahan, kesejukan dan hijaunya hutan hujan tropis dengan daya tarik utama berupa tujuh buah curug

Selain memiliki keindahan alam, letaknya yang sangat strategis dan mudah dijangkau membuat kawasan wisata ini selalu ramai dikunjungi wisatawan, tak hanya dari Bogor dan Jakarta, tapi juga dari daerah lain di Indonesia.

Tak heran, setiap libur akhir pekan destinasi wisata yang satu ini tak pernah sepi pengunjung pada saat libur akhir pekan.


Selain keindahan panorama alam, Cilember sendiri mengandung arti, yakni kata Ci atau Cai bermakna air dan Lember yang berarti jamur karena di lokasi ini terdapat banyak tumbuh jamur.

Curug Cilember juga menyimpan sejumlah mitos. Masyarakat setempat meyakini tempat ini merupakan lokasi pemandian para putri dari Kerajaan Siliwangi, sehingga banyak yang mempercayai bahwa dengan mandi di curug ini mereka akan awet muda.

Ada pula yang meyakini bahwa dengan mandi mampu mengobati segala penyakit. Bahkan berdasarkan cerita yang berkembang, bagi mereka yang belum memiliki pendamping hidup (suami atau istri), akan mudah menemukan jodoh setelah mandi di air terjun tersebut.

Bukan hanya itu, ada kebiasaan dari sejumlah pengunjung yang mandi di tengah malam terutama di saat malam Jumat Kliwon.

Curug ini akan banyak dikunjungi pada bulan Muharram dan Maulid (Jumadil Awal), terutama dari mulai tanggal 10 hingga 14 Maulud (Bulan Maulud–red).

Umumnya mereka datang ke Curug Cilember untuk mendapat berkah, awet muda, dan menambah kekuatan dengan mandi di Curug Tujuh yang terbagi menjadi dua posisi air terjun, kanan dan kiri.

Posisi kanan dipercaya untuk memperoleh kekuatan, sedangkan kiri untuk awet muda dan keberkahan. Tergantung kepercayaan masing-masing.

Hampir tiap bulan, banyak pula pengunjung datang dari perguruan-perguruan silat. Kedatangan mereka untuk berlatih pernapasan.



Ardiansyah Runtuboy: Saya Tidak Meledek, Tapi Menikmati Permainan Futsal

Ardiansyah Runtuboy, memberi pembelaan tentang aksi-aksinya di Pro Futsal League 2016 yang berhasil mengundang perdebatan para pecinta futsal.

Yang terakhir, aksi Ardi yang mencoba menggocek bola dan memprovokasi lawan pada laga Black Steel Manokwari melawan Pinky Boys Makassar pada Minggu (24/4/2016) tidak direstui oleh wasit yang langsung mengganjar dengan Indirect Foul.

Ardi mengaku tidak punya niat untuk meledek maupun memprovokasi lawan. "Yang saya lakukan semata-mata hanya menikmati permainan. Sebenarnya saya gugup, tapi itu semua saya tutup dengan senyum dan permainan menghibur. Hanya itu satu-satunya cara agar saya tidak gugup," kata Ardi kepada Bolalob.

"Ada banyak cara yang dilakukan pemain untuk mengusir rasa gugup dan ketegangan saat bermain futsal, dan itu cara saya," lanjutnya.

Ardi sendiri tetap menghormati lawan yang bertanding karena kebanyakan merupakan para seniornya di futsal. "Saya tetap memberi rasa hormat kepada kakak-kakak yang menjadi lawan saya. Namun secara teknis saya harus melewati dan mengecoh kakak-kakak lawan untuk menyerang maupun mencetak gol, dan itu cara saya," ungkap mantan pemain Pingdus Surabaya ini.

Dirinya menyayangkan pemberian indirect foul saat sedang melancarkan aksinya saat melawan Pinky Boys. "Ada beberapa pemain yang melakukan provokasi lebih parah seperti menepuk tangan dan gestur lain di pertandingan sebelumnya yang saya lihat tapi tidak diganjar foul," lanjutnya.

Meski demikian, dirinya juga meminta maaf jika aksi-aksinya di lapangan tak disukai beberapa kalangan futsal.

"Yang saya lakukan adalah mencoba menghibur penonton yang sudah merelakan waktunya datang menonton futsal dan mereka tentunya mengharapkan pertandingan berkualitas. Mohon maaf yang sebesar-besarnya jika saya ada kesalahan. Saya juga manusia dan tergolong junior serta masih belajar main futsal dengan baik," pungkasnya.

Meledek Dan Melakukan Provokasi Di Pertandingan PFL 2016, Bisa Berbuah 'Foul'

Ada kejadian yang tak biasa di laga Black Steel Manokwari Papua Barat pada pekan keenam Pro Futsal League 2016 wilayah timur pada Minggu (24/4/2016) di GOR Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur.

Ardiansyah Runtuboy yang sedang menggiring bola dan coba mengecoh pemain Pinky Boys, Bryan Agathan, masih sempat-sempatnya tersenyum sambil melakukan gerakan provokasi. Namun ternyata hal tersebut dianggap salah oleh wasit Muhammad Ikhwan.

Ikhwan langsung memberi indirect foul kepada Pinky yang lantas membuat para pemain Black Steel terheran-heran. Padahal Ardi tidak melanggar pemain lawan.

Pasca laga, wasit Ikhwan yang sudah berlisensi FIFA menjelaskan hal ini. "Itu tidak dibenarkan karena melakukan gestur provokasi lawan. Kalau hanya memainkan bolanya saja sih tidak apa-apa," kata wasit asal Malang tersebut.

"Lagipula sebelumnya Ardi sudah saya beri peringatan agar jangan provokasi. Ini untuk melindungi agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan," lanjutnya.

Menurut Ikhwan, gestur meledek dan memprovokasi di saat laga sedang berlangsung bisa terkena macam hukuman. "Dari indirect foul hingga kartu kuning hukumannya," ujar Ikhwan.

Bahkan ledekan dan provokaso ini bisa juga mendapat larangan bermain seperti yang pernah menimpa kiper Futsal Kota Bandung, Rizky Bagja.

RISSALAH MAULANA 24/04/16 - 19:40

Daftar Kompetisi Dan Kejuaraan Futsal Nasional 2016 Yang Bakal Bergulir (Bagian 1)

Ajang futsal nasional kembali bergeliat. Beberapa turnamen dan kejuaraan bakal bergulir di 2016 ini.

Beberapa turnamen yang sealu digelar tiap tahun rencananya akan kembali bergulir, sebut saja Piala Emas Futsal Indonesia, Gato National Futsal Championship, dan juga Piala Gubernur NTB. Namun turnamen-turnamen tersebut sayangnya yang masih belum menentukan tanggal akibat tidak mau bentrok dengan ajang lain.

Ini beberapa agenda futsal nasional yang akan digelar di tahun 2016 ini.

1. Piala Emas Futsal Indonesia Jakarta

Diikuti peserta yang datang dari berbagai daerah di Indonesia. PEFI menjadi ajang tahunan yang rutin dihelat difamata Sport besutan Andi Zamzami. Akibat penyelenggaraan Pro Futsal League ajang ini rencananya akan diadakan di bulan Agustus dengan total hadiah lebih dari 50 juta rupiah.

2. LIMA Futsal Putra dan Putri

Liga Mahasiswa (LIMA) Futsal akan kembali bergulir tahun ini untuk yang ketiga kalinya dan mempertandingka kategori putra dan putri. LIMA Futsal sendiri akan memulai babak confredence rencananya setelah bulan puasa di bulan Juli sebelum beranjak ke babak nasional.

3. Meazza Cup Bali

Meazza secara rutin menggelar turnamen futsal bersakala nasional. Dan penyelenggaraan tahun ini akan memasuki tahun keduanya dan direncanakan diadakan selesai Puasa.

4. GATO National Futsal Championship Bandung

Queen Futsal Bandung kembali menghelat GATO National Futsal Championship yang memasuki tahun ketiga. Tahun lalu digelar di bulan Agustus dan diikuti tim-tim dari berbagai daerah di Indonesia, dengan total hadiah lebih dari 50 juta rupiah.

5. Piala Gubernur NTB

Turnamen ini rutin digelar tiap tahunnya dan tahun ini memasuki musim ketiganya. Direncakan akan digealr apda akhir Juli ataua wal Agustus dan diikuti oleh tim-tim skala nasional,d an rencananya akan mengundang tim dari luar negeri. Tahun lalu, Piala Gubernur NTB berhadiah total 100 Juta rupiah.

6. Rafhely Specs Cup 2016 Padang (7-15 Mei)

Turnamen nasional di Padang, Sumatra Barat ini memasuki musim ke-6 dan akan kembali diikuti oleh tim-tim tingkat nasional. Berhadiah total lebih dari 50 juta rupiah, turnamen ini akan digunakan oleh beberapa tim PON sebagai persiapan mereka.

7. LIFUMA 2016

Gelaran akbar antar kampus se-Jabodetabek besutan Difamata. Liga Futsal Mahasiswa (Lifuma) 2016 akan memasuki tahun ke-11. Dan rencananya digelar di quarter terakhir tahun ini.

Ajang futsal nasional kembali bergeliat. Beberapa turnamen dan kejuaraan bakal bergulir di 2016 ini.

Beberapa turnamen yang sealu digelar tiap tahun rencananya akan kembali bergulir, sebut saja Piala Emas Futsal Indonesia, Gato National Futsal Championship, dan juga Piala Gubernur NTB. Namun turnamen-turnamen tersebut sayangnya yang masih belum menentukan tanggal akibat tidak mau bentrok dengan ajang lain.

Ini beberapa agenda futsal nasional yang akan digelar di tahun 2016 ini.

8. Pocari Sweat Futsal Championship

Salah satu kejuaraan futsal terbesar antar SLTA di Indonesia. Babak kualifikasi regional Pocari Sweat Futsal Championship sendiri telah dimulai di beberapa kota hingga nantinya masuk babak reguler dan nasional.

9. Hydro Coco Cup National Futsal Championship

Satu lagi kejuaraan futsal SMA di tanah air. Gelaran HCNFT masih terus bergulir setiap tahunnya dan akan kembali memulai dari babak Silver Qualification, kemudian ke babak Silver dan berlanjut ke babak Gold Qualification sebelum akhirnya berlaga di grand final nasional.

10. Liga Futsal Nusantara

Kompetisi futsal amatir besutan Asosiasi Futsal Indonesia ini memasuki tahun kedua dan akan digelar di 34 provinsi selepas Pro Futsal League. Memainkan kategori Putra U-23, U-16, U-19 serta putri U-21 dan akan memainkan babak provinsi, regional, dan babak nasional.

11. Walikota Bekasi Cup

Turnamen tahunan ini rencananya akan kembali digelar di Bekasi, tapi masih belum dipastikan tanggal berapa akan digulirkan. tahun lalu sendiri diadakan pada 15-20 September di Hall Basket GOR Bekasi Jl. Ahmad Yani.

12. Futsal PON 2016 Jawa Barat

Cabang futsal akan dipertandingkan di Pekan Olahraga Nasional (PON) Jawa Barat 2016. 12 tim akan memperebutkan medali emas, dan menjadi yang terbaik pada September mendatang.

13. Carlsberg Futsal Tournament 2016

Ajang tahunan Carlsberg Futsal Tournament memasuki tahun keempat. Jika tahun lalu hanya dimainkan di Jakarta, tahun ini rencananya akan dimainkan kembali di beberapa kota. Direncanakan diadakan selepas bulan puasa.

14. Grand Final Liga Asosiasi Akademi Futsal Indonesia

Setelah menyelesaikan babak regional, Grand Champion Liga Asosiasi Akademi Futsal Indonesia akan kembali dihelat, tapi untuk tanggal pastinya masih menunggu seluruh regional selesai digulirkan. ahun lalu daidkaan di bulan September di GOR Futsal Grand Wisata, Tambun, Kabupaten Bekasi memperebutkan juara kategori U-13 dan U-16.

15. Kartini Cup 2016

Turnamen ini diberi nama Kartini Cup dan memasuki tahun keenam. Salah satu turnamen bergengsi untuk tim futsal putri di Indonesia. Pada tahun lalu diadakan di bulan Agustus di lapangan Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat.

DWI ANGGORO  21/04/16 - 09:09

Peluang dan Tantangan Dalam Menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN


Persaingan tenaga kerja akan semakin ketat menjelang pemberlakuan Masyarakat Ekonomi ASEAN atau Pasar Bebas ASEAN tahun 2015. Indonesia dan negara-negara di wilayah Asia Tenggara akan membentuk sebuah kawasan yang terintegrasi yang dikenal sebagai Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Siapkah Anda menghadapi persaingan di tahun 2015?
Persaingan di bursa tenaga kerja akan semakin meningkat menjelang pemberlakuan pasar bebas Asean pada akhir 2015 mendatang. Indonesia dan negara-negara di wilayah Asia Tenggara akan membentuk sebuah kawasan yang terintegrasi yang dikenal sebagai Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Siapkah Anda menghadapi persaingan di tahun 2015?

Apa yang dimaksud dengan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA)?

MEA adalah sebuah agenda integrasi ekonomi negara-negara ASEAN yang bertujuan untuk menghilangkan, jika tidak, meminimalisasi hambatan-hambatan di dalam melakukan kegiatan ekonomi lintas kawasan, misalnya dalam perdagangan barang, jasa, dan investasi.

Hal ini dilakukan agar daya saing Asean meningkat serta bisa menyaingi Cina dan India untuk menarik investasi asing. Penanaman modal asing di wilayah ini sangat dibutuhkan untuk meningkatkan lapangan pekerjaan dan meningkatkan kesejahteraan.

Pembentukan pasar tunggal yang diistilahkan dengan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) ini nantinya memungkinkan satu negara menjual barang dan jasa dengan mudah ke negara-negara lain di seluruh Asia Tenggara sehingga kompetisi akan semakin ketat.

Apa tujuan diadakannya MEA?

Tujuan utama MEA 2015 yang ingin menghilangkan secara signifikan hambatan-hambatan kegiatan ekonomi lintas kawasan tersebut, diimplementasikan melalui 4 pilar utama, yaitu

ASEAN sebagai pasar tunggal dan basis produksi internasional (single market and production base) dengan elemen aliran bebas barang, jasa, investasi, tenaga kerja terdidik dan aliran modal yang lebih bebas
ASEAN sebagai kawasan dengan daya saing ekonomi yang tinggi (competitive economic region), dengan elemen peraturan kompetisi, perlindungan konsumen, hak atas kekayaan intelektual, pengembangan infrastruktur, perpajakan, dan e-commerce;
ASEAN sebagai kawasan dengan pengembangan ekonomi yang merata (equitable economic development) dengan elemen pengembangan usaha kecil dan menengah, dan prakarsa integrasi ASEAN untuk negara-negara CMLV (Cambodia, Myanmar, Laos, dan Vietnam); dan
ASEAN sebagai kawasan yang terintegrasi secara penuh dengan perekonomian global (integration into the global economy) dengan elemen pendekatan yang koheren dalam hubungan ekonomi di luar kawasan, dan meningkatkan peran serta dalam jejaring produksi global.
Apakah MEA memberikan peluang untuk Indonesia?

Bagi Indonesia, keberadaan MEA menjadi babak awal untuk mengembangkan berbagai kualitas perekonomian di kawasan Asia Tenggara dalam perkembangan pasar bebas di akhir 2015. MEA menjadi dua sisi mata uang bagi Indonesia : satu sisi menjadi kesempatan yang baik untuk menunjukkan kualitas dan kuantitas produk dan sumber daya manusia (SDM) Indonesia kepada negara-negara lain dengan terbuka, tetapi pada sisi yang lain dapat menjadi boomerang untuk Indonesia apabila Indonesia tidak dapat memanfaatkannya dengan baik.

MEA akan menjadi kesempatan yang baik karena hambatan perdagangan akan cenderung berkurang bahkan menjadi tidak ada. Hal tersebut akan berdampak pada peningkatan eskpor yang pada akhirnya akan meningkatkan GDP Indonesia.

Pada sisi investasi, kondisi ini dapat menciptakan iklim yang mendukung masuknya Foreign Direct Investment (FDI) yang dapat menstimulus pertumbuhan ekonomi melalui perkembangan teknologi, penciptaan lapangan kerja, pengembangan sumber daya manusia (human capital) dan akses yang lebih mudah kepada pasar dunia.

Lalu apa yang menjadi hambatan dan risiko bagi Indonesia dengan adanya MEA?

Dengan adanya perdagangan bebas, kita mampu meningkatkan ekspor akan tetapi kita juga harus waspada akan resiko kompetisi (competition risk) yang muncul dengan banyaknya barang impor yang akan mengalir dalam jumlah banyak ke Indonesia yang akan mengancam industri lokal dalam bersaing dengan produk-produk luar negri yang jauh lebih berkualitas. Hal ini pada akhirnya akan meningkatkan defisit neraca perdagangan bagi Indonesia sendiri.

Dari sisi investasi, Indonesia masih memiliki tingkat regulasi yang kurang mengikat sehingga dapat menimbulkan tindakan eksploitasi dalam skala besar terhadap ketersediaan sumber daya alam oleh perusahaan asing yang masuk ke Indonesia sebagai negara yang memiliki jumlah sumber daya alam melimpah dibandingkan negara-negara lainnya. Tidak tertutup kemungkinan juga eksploitasi yang dilakukan perusahaan asing dapat merusak ekosistem di Indonesia, sedangkan regulasi investasi yang ada di Indonesia belum cukup kuat untuk menjaga kondisi alam termasuk ketersediaan sumber daya alam yang terkandung.

Bagaimana MEA akan mempengaruhi dunia ketenagakerjaan?

Dari aspek ketenagakerjaan, terdapat kesempatan yang sangat besar bagi para pencari kerja karena dapat banyak tersedia lapangan kerja dengan berbagai kebutuhan akan keahlian yang beraneka ragam. Selain itu, akses untuk pergi keluar negeri dalam rangka mencari pekerjaan menjadi  lebih mudah bahkan bisa jadi tanpa ada hambatan tertentu. MEA juga menjadi kesempatan yang bagus bagi para wirausahawan untuk mencari pekerja terbaik sesuai dengan kriteria yang diinginkan.

Tapi perlu diingat bahwa hal ini dapat memunculkan risiko ketenagakarejaan bagi Indonesia. Dilihat dari sisi pendidikan dan produktivitas, Indonesia masih kalah bersaing dengan tenaga kerja yang berasal dari Malaysia, Singapura, dan Thailand serta fondasi industri yang bagi Indonesia sendiri membuat Indonesia masih berada pada peringkat keempat di ASEAN.

Permasalahan yang ada dari sisi tenaga kerja tidak terlepas dari kualitas yang rendah, seperti tingkat pendidikan dan keahlian yang belum memadai.  Dari data yang dilansir Tempo, jumalah tenaga kerja Indonesia pada Februari 2014 sebesar 125,3 juta orang dengan jumlah pekerja 11,2 orang. Namun, ini tidak dapat diimbangi dengan kualitas pendidikan yang dimiliki oleh pekerjanya. Mayoritas tenaga kerja Indonesia masih berpendidikan sekolah dasar dan lebih banyak bekerja di sektor informal.

Bagaimana mempersiapkan tenaga kerja Indonesia dalam menghadapi MEA 2015?

Indonesia harus melihat MEA sebagai peluang yang terbuka untuk memperbaiki kualitas SDM yang ada dengan meningkatkan daya saing, menyediakan pendidikan dan kesehatan yang memadai, dan memberikan edukasi terhadap pentingnya MEA 2015.

Pemerintah Indonesia harus mampu mendorong diadakan pelatihan keterampilan karena mayoritas tenaga kerja Indonesia kurang dalam kecerdasan sikap, kemampuan berbahasa Inggris dan pengoperasian komputer.

Meskipun peran dominan dalam meningkatkan kualitas menjadi milik pemerintah, bukan berarti seluruh tanggung jawab berada di tangan pemerintah. Justru sebaliknya, perlu kesadaran bahwa efek dari MEA akan dirasakan langsung oleh masyarakat dan tanggung jawab untuk berpartisipasi dan mempersiapkan diri menjelang 2015 menjadi milik bersama.

The Sustainable Development Goals (SDGs)

The Global Goals mencakup 17 tujuan yg menyangkut beragam dimensi kehidupan manusia dan lingkungannya. Berikut ini ketujuh belas Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau dalam bahasa Inggris dikenal sebagai Sustainable Development Goals (SDGs).


Tujuan 1. Berantas segala bentuk kemiskinan di seluruh dunia.

Tujuan 2. Berantas kelaparan, capai ketahanan pangan dan peningkatan nutrisi. Dukung pertanian berkelanjutan.

Tujuan 3. Wujudkan kehidupan yang sehat dan kesejahteraan bagi segala usia.

Tujuan 4. Berikan pendidikan yang inklusif dan berkualitas. Pembelajaran seumur hidup bagi semua.

Tujuan 5. Capai kesetaraan jender, berdayakan semua perempuan dan anak perempuan.

Tujuan 6. Sediakan akses ke air bersih dan sanitasi bagi semua.

Tujuan 7. Sediakan akses ke energi yang modern, terjamin, terjangkau dan berkelanjutan bagi semua.

Tujuan 8. Tingkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesempatan kerja layak yang inklusif dan berkelanjutan bagi semua.

Tujuan 9. Bangun infrastruktur unggul, tingkatkan industrialisasi berkelanjutan, dukung pengembangan inovasi.

Tujuan 10. Kurangi kesenjangan dalam dan antarnegara.

Tujuan 12. Gunakan pola produksi dan konsumsi yang bertanggung jawab.

Tujuan 13. Segera beraksi untuk atasi perubahan iklim dan dampaknya.

Tujuan 14. Lindungi dan lestarikan laut, samudra dan kekayaannya.

Tujuan 15. Lestarikan hutan lawan desertifikasi, hentikan dan pulihkan degradasi lahan, cegah kepunahan keanekaragaman hayati.

Tujuan 16. Wujudkan masyarakat yang adil, damai dan inklusif.

Tujuan 17. Giatkan kemitraan global untuk pembangunan berkelanjutan.